New York

Kursus di Surabaya

Sekolah Perhotelan & Akademi Tataboga.



Program Pendidikan Kuliner D1, D2 & D3

Jln. Raya Jemursari 234 & 244 Surabaya.

Telp: 031 8433224-25.

Flexi: 031-81639992.

HP: 0817321024.

Kampus Baru:

Jln. Raya Tenggilis no. 68. Surabaya.




Kursus Kue & Masakan @ Tristar



Info: Flexi: 031-83109709. Esia: 031 91938824.




Kursus Juggling & Flair Bartending - Bartender.



Info: Telp: 031 8433224-25.

Flexi: 031-81639991-92.




Fruit Carving @ Tristar Culinary Institute.



Sekolah Kuliner Pencetak Chef.

Sistem Studi: Praktek Setiap Hari.






SEKOLAH TATA BOGA - SEKOLAH KULINER

Program Pendidikan Kuliner

Diploma 1, D2, dan D3.

Sistem Studi : Praktek Setiap Hari.

Jurusan :

1. Patiseri (Baking & Pastry).

2. Tata Boga (Kuliner).

Jenjang Studi lanjutan S1 & S2 di Swiss.

Dengan jurusan : International Hotel and Tourism Management.



Jln. Raya Jemursari no. 234. Surabaya.

Telp: 031-8433224-25.

Flexi: 031-70114130.

HP: 0817321024.

Email: tristarkuliner@yahoo.co.id

*************************************

TRISTAR CULINARY INSTITUTE

Visi & Misi

Stuktur Kurikulum

Kalender Akademik


Fasilitas

Biaya Perkuliahan

Kegiatan Perkuliahan

Galeri Foto Tristar Culinary Institute

Pages

Rabu, 22 Desember 2010

EKTRAKULIKULER (STELLA MARIS)


PEMBUATAN BAKPAO PUTIH DAN MENGEMBANG DALAM KEGIATAN EKSKUL KULINER DI SMAK STELLA MARIS

     Bidang kuliner akhir-akhir ini memang merupakan bidang yang paling banyak peminatnya untuk dipelajari. Hal ini dikarenakan bidang kuliner bisa dijadikan lahan bisnis yang cukup menjanjikan. Pengetahuan ataupun ketrampilan bidang kuliner ini tak hanya bisa didapatkan melalui kursus saja melainkan juga bisa didapatkan dalam kegiatan ekstrakulikuler di sekolah. Seperti dalam pelaksanaan kegiatan ektrakulikuler kuliner yang diadakan oleh SMAK Stella Maris kali ini, para pelajar akan diajarkan ketrampilan dalam bidang kuliner. SMAK Stella Maris yang beralamatkan di Jl. Indrapura 32 Surabaya ini sengaja memberikan bekal ketrampilan kuliner kepada para pelajar agar nantinya dapat melatih para pelajar untuk menjadi seorang pengusaha kuliner. Dalam kegiatan ekstrakulikuler yang diadakan pada hari Sabtu (6/11) pikul 11.00 WIB ini, materi kuliner akan diberikan oleh tim pengajar dari Tristar Culinary Institute.Pemilihan Tristar Culinary Institute sebagai lembaga yang dipilih oleh SMAK Stella Maris untuk memberikan materi kuliner memang merupakan pilihan yang sangat tepat. Hal tersebut dikarenakan Tristar Culinary Institute merupakan lembaga pelatihan dan pendidikan kuliner yang kompeten di bidangnya. Dalam kegiatan ini, berbagai materi kuliner yang tentunya disesuaikan dengan pilihan para pelajar akan segera diberikan oleh tim pengajar dari Tristar Culinary Institute. Adapun pengajar dari Tristar Culinary Institute kali ini adalah Valentinus. Materi yang diajarkan oleh Valentinus kali ini adalah pembuatan Bakpao isi ayam yang putih dan mengembang. Para pelajar yang mengikuti jalannya kegiatan ekstrakulikuler kali ini terdiri dari 35 orang pelajar dari kelas X yang terbagi dalam 7 kelompok. 


  
     Pembuatan bakpao memang terbilang gampang-gampang susah, hal ini dikarenakan perlunya teknik dan pengetahuan yang tepat dalam membuatnya. Bila terjadi kesalahan dalam prosesnya, maka bakpao yang dihasilkan tidak akan mengembang. Sebelum proses pembuatan adonan dilakukan, terlebih dahulu para pelajar mempersiapkan seluruh bahan dan perlatan yang akan digunakan. Setelah seluruh bahan dan peralatan siap, maka para pelajar segera mengolah bahan untuk dijadikan adonan bakpao. Dalam sesi inilah para pelajar wajib mengetahui tekniknya. Karena kesalahan dalam teknik pembuatannya akan membuat bakpao tidak mengembang. Sebagai pengajar, Valentinus pun selalu mendampingi dan memberikan pengarahan kepada para pelajar. Berbagai tips pembuatannya dipaparkan dengan jelas oleh Valentinus. Hal ini bertujuan agar para pelajar tak hanya terampil dalam pembuatannya saja melainkan juga mempunyai pengetahuan lebih seputar teori-teori dalam bidang kuliner. Tak lama setelah adonan bakpao diuleni, maka kini adonan bakpao didiamkan beberapa saat agar adonan mengembang. Sambil menunggu adonan mengembang, para pelajar pun segera membuat adonan isian bakpao yang berbahan ayam. Setelah ayam dimasak dengan ditambahkan berbagai bumbu, maka kini adonan bakpao yang sudah didiamkan tersebut diisi dan dibentuk sesuai selera.




      Dan proses pengolahan pembuatan bakpao yang terakhir dilakukan adalah proses pengukusan. Usai dengan seluruh pengolahan bakpao maka masing-masing pelajar yang tergabung dalam kelompok akan mendapatkan bakpao hasil olahan mereka. Pelajar pun dapat langsung mencicipi bakpao hasil buatannya. Tak hanya itu saja, bakpao hasil praktik masing-masing kelompok tersebut akan mendapatkan penilaian dari Valentinus selaku pengajar untuk mengetahui tingkat keberhasilan para pelajar dalam pembuatannya. Dengan demikian akan membuat para pelajar berlomba-lomba untuk membuat bakpao yang maksimal. 
       

          Para pelajar yang mengikuti kegiatan ekstrakulikuler kuliner ini mengaku sangat puas dengan makanan hasil buatannya. Berbagai alasan mengikuti jalannya kegiatan kuliner ini pun diutarakan para pelajar. Seperti yang disampaikan oleh Eunike Patricia, seorang pelajar kelas X ini. “Saya mengikuti kegiatan ekskul kuliner ini selain karena wajib  untuk diikuti melainkan karena saya ingin menambah pengetahuan dalam bidang kuliner. Bahkan saya sering sekali mempraktikkan di rumah” jelas Eunike. Selain alasan tersebut, para pelajar juga merasa senang mengikuti kegiatan ini karena disampaikan dengan jelas oleh para pengajar dari Tristar Culinary Institute. /nv


         

Tidak ada komentar:

Posting Komentar